Lee Min-ho mengaku depresi usai kecelakaan mobil, hampir setahun terbaring di RS
"Saat aku penuh mimpi dan ambisi, tiba-tiba semuanya terhenti. Yang bisa kulakukan hanyalah berpikir," ujar bintang drakor yang mengaku pernah membenci sahabatnya ini.

Aktor Lee Min-ho dalam salah satu unggahannya di media sosial. (Foto: Instagram/@actorleeminho)
Aktor Lee Min-ho mengungkapkan sebuah kecelakaan mobil tragis yang pernah dialaminya dalam acara tvN, You Quiz on the Block.
Dalam acara yang tayang pekan lalu, Lee mengisahkan kecelakaan yang terjadi pada tahun 2006 saat dirinya berusia 20 tahun.Â
Saat itu, Lee sedang dalam perjalanan ke Provinsi Gangwon bersama sahabatnya, aktor Jung Il-woo.
Mobil yang mereka tumpangi bertabrakan dengan kendaraan seorang pengemudi yang tengah mabuk sehingga melanggar jalur tengah, menyebabkan kecelakaan besar.Â
Lee mengalami cedera serius, termasuk patah tulang paha dan tulang rawannya robek. Â
SETAHUN DI RS

Akibat kecelakaan itu, Lee harus menjalani masa pemulihan selama tujuh bulan dan hampir setahun dirawat di rumah sakit.
"Kecelakaan itu menjadi berita besar di Provinsi Gangwon karena bersifat fatal," ujar Lee, dilansir dari The Korea Times.Â
"Semua orang yang berada di kendaraan si penabrak meninggal dunia," ungkapnya.Â
"Aku menghabiskan hampir setahun terbaring di rumah sakit, tidak bisa melakukan apa pun selain berbaring," curhat bintang drakor Boys Over Flowers itu.Â
Lee juga merenungkan dampak emosional dari kecelakaan itu pada masa-masa penting dalam hidupnya.
"[Saat itu] aku baru saja beranjak dewasa, penuh mimpi dan ambisi. Tiba-tiba semuanya terhenti," tuturnya.Â
Lee mengaku saat itu yang bisa ia lakukan hanyalah berpikir.Â
"Aku melewati fase penolakan, kemarahan, depresi, dan akhirnya penerimaan," ungkapnya.
BENCI SAHABAT

Selama Lee menjalani perawatan di rumah sakit, Jung Il-woo, yang juga terluka dalam kecelakaan itu dan didiagnosis dengan aneurisma otak, pulih lebih cepat dan meraih ketenaran melalui sitkom "High Kick!"
Lee mengakui bahwa dirinya mengalami emosi campur aduk saat melihat kesuksesan sahabatnya.
"Aku membenci diriku sendiri karena merasa seperti itu," kata Lee dengan jujur, dilansir dari Hankook Ilbo.Â
"Aku ingin menyemangatinya dan merayakan kesuksesannya sepenuh hati, tapi sebagian diriku merasa tidak sabar," tuturnya.Â
Saat itu, Lee mengaku ia juga ingin diakui dan memberikan kontribusi di masyarakat.Â
"Aku sedih mengapa tidak bisa sepenuhnya merayakan kesuksesan sahabatku dan merasa sangat bertentangan," pungkasnya.Â
Ikuti Kuis CNA Memahami Asia dengan bergabung di saluran WhatsApp CNA Indonesia. Menangkan iPhone 15 serta hadiah menarik lainnya.