Kebakaran dahsyat melanda Hollywood: Rumah seleb hangus, premier film batal
Syuting beberapa TV show, seperti Grey's Anatomy, Hacks, dan Jimmy Kimmel Live, dihentikan sementara. Penghargaan Critics Choice Awards juga ditunda hingga 26 Januari 2025.
Kota Los Angeles di Amerika Serikat kembali dilanda kebakaran hebat pada Rabu (8/1), membuat puluhan ribu warga, termasuk aktor, musisi, dan selebriti papan atas, meninggalkan rumah mereka di kawasan Hollywood.
Kebakaran liar yang meluas di beberapa titik membuat ibu kota hiburan ini kewalahan.Â
Acara-acara besar Hollywood, termasuk penghargaan bergengsi dan pemutaran perdana film, dibatalkan.Â
Para petugas pemadam kebakaran pun berjuang melawan kobaran api yang diperparah oleh angin kencang.
Ratusan rumah hancur di kawasan elit lereng berbukit indah Pacific Palisades, yang dikenal sebagai wilayah deretan rumah mewah milik para selebriti Hollywood.Â
Sementara itu, kebakaran lain menghancurkan bagian timur wilayah Altadena.
Kebakaran ini juga membuat penyanyi sekaligus aktris serial This Is Us, Mandy Moore, mengungsi bersama anak-anak dan hewan peliharaannya dari Altadena.Â
"Berusaha melindungi anak-anak dari kesedihan dan kekhawatiran yang luar biasa ini," tulis Moore melalui Instagram pada Rabu (8/1) waktu setempat.Â
"Berdoa untuk semua orang di kota kami yang indah. Sangat sedih melihat kehancuran dan kehilangan ini. Tidak tahu apakah rumah kami masih selamat," tulisnya.
Hal serupa juga dialami oleh aktor pemenang Emmy, James Woods, yang membagikan video di X tentang kebakaran di Pacific Palisades sebelum ia bersiap untuk mengungsi.Â
Dalam videonya, si Jago Api terlihat melahap pohon dan semak-semak di dekat rumah Woods, menimbulkan peringatan kebakaran bagi warga.Â
"Saya tidak percaya rumah kecil kami yang indah di bukit ini bisa bertahan selama ini. Rasanya seperti kehilangan orang yang dicintai," ujar Woods.
Aktor Mark Hamill juga mengungkapkan di Instagram bahwa ia dan keluarganya meninggalkan rumah mereka di Malibu pada Selasa (7/1) malam.
"Kami mengungsi dari Malibu di saat-saat terakhir, dengan api kecil mulai terlihat di kedua sisi jalan menuju Pacific Coast Highway (PCH)," tulisnya/Â
Hamill, bersama istrinya Marilou York dan seekor anjing peliharaan mereka, terpaksa mengungsi ke rumah anak mereka di Hollywood.Â
Aktor Star Wars itu menyebut kebakaran kali ini "paling mengerikan sejak tahun 1993."
ACARA HOLLYWOOD BATAL
Menurut laporan Variety, beberapa acara besar Hollywood dibatalkan secara mendadak akibat bencana ini.
Gala malam penghargaan Critics Choice Awards, yang biasanya dihadiri oleh bintang papan atas untuk merayakan karya terbaik di film dan televisi, ditunda dari Minggu ini ke 26 Januari 2025.
Pemutaran perdana The Last Showgirl yang dibintangi Pamela Anderson juga dibatalkan.Â
Studio Paramount juga membatalkan acara karpet merah untuk film musikal Robbie Williams, Better Man.
Netflix juga membatalkan konferensi pers untuk film pemenang Golden Globe Awards, Emilia Perez.
Pengumuman langsung nominasi Screen Actors Guild Awards pada Rabu (8/1) pagi digantikan dengan rilis pers sederhana.
Proses syuting beberapa TV show, seperti Grey's Anatomy, Hacks, dan Jimmy Kimmel Live dihentikan sementara.
Bahkan, taman hiburan Universal Studios ditutup selama sehari karena kondisi angin ekstrem dan bahaya kebakaran.
MEMICU PANIKÂ
Aktor Steve Guttenberg, yang dikenal lewat film Police Academy (1984), membantu mengevakuasi warga di Pacific Palisades saat kebakaran mulai meluas pada Selasa (7/1).
Namun, ia merasa frustrasi melihat beberapa pengungsi meninggalkan mobil mereka di jalan yang sempit, menghambat akses petugas pemadam kebakaran.
"Jika kalian meninggalkan mobil... tinggalkan kuncinya, sehingga orang seperti saya bisa memindahkannya agar truk pemadam bisa lewat. Ini sangat penting," katanya dalam siaran televisi langsung.
Sementara itu, bintang reality show The Hills, Heidi Montag dan Spencer Pratt, mengatakan bahwa mereka kehilangan rumah setelah mengungsi.
"Saya melihat rumah kami terbakar melalui kamera keamanan," tulis Pratt di Snapchat.
Kebakaran ini menjadi pengingat pahit akan risiko besar yang dihadapi Los Angeles, kota yang sering dihantui oleh ancaman kebakaran setiap tahunnya.
Ikuti saluran WhatsApp CNA Indonesia untuk dapatkan berita menarik lainnya. ​​​​​