Skip to main content
Hamburger Menu
Close
Edisi:
Navigasi ke edisi CNA lainnya di sini.

Iklan

Indonesia

Penduduk Indonesia tembus 282,4 juta jiwa, Jawa Barat provinsi terpadat

Angka populasi di tanah air melonjak sebesar 3,3 juta dalam setahun terakhir.

Penduduk Indonesia tembus 282,4 juta jiwa, Jawa Barat provinsi terpadat
Ilustrasi Penduduk Indonesia (iStock)

JAKARTA: Jumlah penduduk Indonesia naik sebesar 3,3 juta jiwa dalam setahun terakhir.

Data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Ditjen Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri per semester I-2024 mencatatkan jumlah teranyar penduduk Indonesia mencapai 282.477.584 juta jiwa.

Jumlah penduduk laki-laki lebih banyak, menyentuh 142.569.663 jiwa. Sedangkan jumlah penduduk perempuan adalah 139.907.921 jiwa.

Dari segi agama, Islam tetap menjadi mayoritas besar dengan 87,08 persen atau 245.973.915 jiwa.

Kristen Protestan berada di urutan kedua dengan 7,40 persen atau 20.911.697 jiwa, disusul Katolik 3,07 persen atau 8.667.619 jiwa,  dan di urutan keempat adalah Hindu 1,68 persen atau 4.744.543 jiwa.

Berikutnya di bawah 1 persen adalah Buddha 0,71 persen atau 2.004.352 jiwa, Konghucu 0,03 persen atau 76.636 jiwa, dan penganut kepercayaan 0,03 persen atau 98.822 jiwa.

Direktur Jenderal Dukcapil Teguh Setyabudi menjelaskan dikutip Jawa Pos, Rabu (7 Agustus), Pulau Jawa tetap menjadi yang paling padat.

Sebaran penduduk di Pulau Jawa menembus 55,93% diikuti Pulau Sumatera 21,81%.

Persentase penduduk di pulau-pulau lain berada di angka satu digit yaitu Sulawesi 7,36%, Kalimantan 6,18%, Bali & Nusa Tenggara 5,56%, Papua 2% dan Maluku 1,17%.

Provinsi terpadat dari data terbaru ini adalah Jawa Barat sebanyak 50.489.208 jiwa.

Jawa Timur di urutan kedua dengan 41.714.928 jiwa.

Di urutan ketiga ada Jawa Timur dengan jumlah penduduk 38.280.887 jiwa.

Provinsi dengan jumlah penduduk terkecil adalah Papua Selatan yaitu 545.861 jiwa, diikuti oleh Papua Barat dengan 569.910 jiwa dan Papua Barat Daya dengan 616.132 jiwa.

Di tingkat kabupaten/kota, jumlah penduduk terbanyak ada di Kabupaten Bogor sekitar 5.664.537 jiwa disusul Kabupaten Bandung dengan 3.773.104 jiwa dan Kabupaten Tangerang yang memiliki 3.373.149 jiwa.

Kabupaten dengan jumlah penduduk terkecil adalah Kabupaten Supiori di provinsi Papua yang hanya dihuni 27.159 jiwa.

Dapatkan informasi menarik lainnya dengan bergabung di WhatsApp Channel CNA.id dengan klik tautan ini

Source: Others/ew

Juga layak dibaca

Iklan

Iklan